Cara Mudah Membentuk Tubuh Berotot dan Sixpack
Cara Mudah Membentuk Tubuh Berotot dan Sixpack - Bagi Anda yang kepingin mempunyai tubuh ideal dan berotot saya akan share nih tips atau solusi nya. Tubuh berotot banyak diinginkan oleh kaum pria. Hal ini merupakan salah satu penunjang penampilan seseorang. Berikut ini adalah sebuah program latihan yang dapat sobat lakukan di rumah ataupun di gym untuk perbesar otot lengan dan membentuk tubuh sixpack.
Berikut latihan membentuk otot lengan:
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Berikut latihan membentuk tubuh sixpack:
Berikut latihan membentuk otot lengan:
1. Tricep Kick Back
Cara ini sobat lakukan dengan:
- Berdirilah dengan posisi badan sedikit membungkuk, usahakan agar posisi punggung tetap lurus.
- Letakkan salah satu tangan sobat pada sebuah bangku, dan peganglah sebuah dumbbell pada tangan yang satunya.
- Posisi tangan yang memegang dumbell tersebut sedikit ditekuk hingga membuat sudut 90 derajat.
- Doronglah salah satu tangan yang memegang dumbell tersebut ke arah belakang, jaga agar hanya siku sobat yang bergerak bukan lengan sobat yang bergerak kebelakang.
- Kemudian kembali ke posisi semula.
- Lakukan gerakan ini pada tangan yang berikutnya. Usahakan dalam melakukan gerakan ini punggung sobat harus dalam keadaan lurus.
2. Lying Tricep Extension
Setelah melakukan gerakan di atas, sobat langsung melakukan gerakan ini:
- Berbaringlah pada sebuah bangku, dengan kedua tangan memegang sebuah barbell (berat sesuai kemampuan sobat).
- Letakkan kedua tangan yang memegang barbell tersebut dibawah kepala sobat, dan usahakan agar lengan tetap dalam keadaan lurus.
- Letakkan kedua kaki sobat di lantai, ini berguna untuk menyeimbangkan tubuh saat sobat melakukan gerakan.
- Naikkan kedua tangan yang memegang barbell tersebut ke atas setinggi mungkin, dan luruskan lengan sobat hingga benar-benar lurus.
- Kemudian turunkan tangan sobat tersebut secara perlahan dan rasakan penekanan yang dapat sobat rasakan pada tricep (lengan sobat).
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Berikut latihan membentuk tubuh sixpack:
- Sit Up, dengan melakukan olah raga ini adalah cara paling efektif untuk melatih otot-otot pada perut kamu, sehingga terbentuknya perut six pack bisa lebih cepat terlihat (Lakukan selama 20x) .
- Lari- Lari, olah raga ini akan membantu kamu dalam membakar lemak berlebih yang ada di dalam tubuh kamu, sehingga otot tubuh bisa lebih terlihat.
- Gabungkan protein dan karbohidrat, Jika dipadukan dengan protein, karbohidrat dapat membantu pembentukan otot, terutama jika kamu gabungkan keduanya sebelum dan sesudah latihan. Lebih banyak otot maka lebih banyak lemak yang hilang.
- Awali pagi kamu dengan air putih, Cara ini akn membantu pertumbuhan otot karena sel-sel otot tumbuh lebih cepat ketika mereka terhidrasi dengan baik. Konsumsi air yang cukup setiap hari dianjurkan untuk membantu membentuk perut sixpack kamu.
- Makan siang yang sehat, Hindari makanan cepat saji dan minuman bersoda. Makanan ini hanya akan membuat lemak kamu bertambah dan menghambat pembentukan perut sixpack kamu.
- Tidur atau istirahat cukup, Tubuh membutuhkan 7-8 jam tidur untuk fase pembentukan dan pemulihan otot. Penelitian menyebutkan, jika kamu kurang tidur selama 3 hari berturut-turut dapat menyebabkan sel-sel otot kamu menjadi resisten terhadap hormon insulin. Hal ini menyebabkan penimbunan lemak di sekitar perut kamu dengan memperlambat metabolisme, meningkatkan nafsu makan dan menurunkan jumlah kalori yang terbakar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar